Pantai Batu Belig

Wednesday, 30 June 2021

Ketenaran pantai belig tidak seperti Pantai Kuta, namun keindahan pantainya membuat wisatawan tidak perlu berpikir dua kali untuk datang ke wisata pantai tersebut. Suasana pantai ini berbeda dengan pantai lain yang ada di Bali. Pantai ini memiliki panorama yang sangat cantik saat senja mulai tiba.

Nama batu belig diambil dari bahasa bali, yang kalau dipisah begini; Batu: batu,Belig: licin. Yang berarti BATU LICIN, pantai batu licin. Karena dulunya dilokasi ini terdapat batu-batu karang yang memiliki permukaan licin lumut laut. Namun sekarang batu karang di pantai tersebut tidak akan anda temui dilokasi sebab pantai ini sudah rata dengan pasir putihnya yang menggoda.

Saat datang ke pantai ini travela akan menjumpai lukisan “no name” yang menarik di lorong pantai (seorang gadis bali menggunakan masker menunjukan bali mulai polusi oleh perkembangan jaman). Wisatawan menunggu momen tenggelamnya matahari yang cahayanya semakin menghilang di ufuk barat. Pemandangan yang sangat indah ini jarang bisa ditemukan di tempat yang lain, karena anda hanya akan jumpai di pantai batu belig.

Selain menunggu momen matahari tenggelam, wisatawan yang datang menghabiskan waktu dengan berjemur di pantai ini. Tak hanya itu, pengunjung juga biasanya berjalan-jalan menikmati pemandangan laut, berenang, bermain layang-layang atau menunggang kuda di sepanjang pantai batu belig. Aktivitas menunggang kuda inilah yang menjadikan pantai ini berbeda dengan pantai lain yang ada di sepanjang kuta dan seminyak. Pasir pantai ini halus dan tebal sehingga sangat aman ketika bermain, terutama untuk anak-anak karena ketika jatuh tidak akan merasa sakit.

Lokasi pantai ini tidak sulit untuk ditemukan. Pantai ini terletak di Desa Adat Kerobokan, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung. Lokasi berdekatan dengan wilayah Seminyak dan wisata populer lain, diantaranya Umalas, Canggu, Petitenget, Legian, dan Kuta. Fasilitas yang ada di sekitaran Pantai yaitu : Hotel-hotel atau Villa, Tempat pembelian cinderamata.

Sumber : Gotravela.com